Metode Mengajar: Mewarnai Gambar dengan Sedotan

Posted by Unknown Wednesday, June 1, 2016 1 komentar

Metode Mengajar: Mewarnai Gambar dengan
metode mengajar: mewarnai gambar dengan sedotan
Sedotan

Langkah-langkah metode mengajar: mewarnai gambar dengan sedotan:

Alat dan Bahan
  • sedotan bekas pakai
  • lem serba guna
  • gunting
  • pola gambar
  1. Peserta didik mencuci bersih sedotan bekas pakai yang telah dikumpulkan.
  2. Pendidik mengajak peserta didik untuk membuat pola gambar. Pola gambar dapat berupa pola bangun datar, rumah, sekolah, mobil, dan lain-lain. Kemudian batasi garis lengkung pada pola gambar untuk mempermudah peserta didik dalam menempelkan sedotan.
  3. Pendidik mengajak peserta didik untuk mengukur sedotan yang akan ditempelkan pada pola gambar, lalu menggunting sedotan sesuai dengan ukuran pola gambar.
  4. Potongan sedotan ditempelkan pada pola gambar yang telah dibubuhi lem sebelumnya. Agar hasil pewarnaan gambar maksimal, selaraskan arah dan warna sedotan secara teratur. Sisi-sisi sedotan yang masih berlebihan pada gambar dapat digunting, sehingga hasilnya lebih rapi.
Manfaat dari kegiatan
Mewarnai gambar dengan sedotan akan menumbuhkan karakter peduli lingkungan, percaya diri, daya juang, dan keteguhan hati pada peserta didik. Metode ini juga melatih ketepatan pengukuran dengan menyesuaikan panjang sedotan pada gambar yang akan diwarnai.

TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: Metode Mengajar: Mewarnai Gambar dengan Sedotan
Ditulis oleh Unknown
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke https://ahmadrizani-spd.blogspot.com/2016/06/metode-mengajar-mewarnai-gambar-dengan.html?m=1. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.

1 komentar:

Andre Wijaya said...

wahh cocok nih buat adik saya yg suka menggambar izin bookmark ya mas

Post a Comment