Langkah-Langkah Pembelajaran Berbasis Masalah

Posted by Unknown Saturday, March 5, 2016 0 komentar
Fokus pembelajaran berbasis masalah adalah aktivitas peserta didik secara individual maupun kelompok dalam menyelesaikan masalah nyata dengan menggunakan strategi atau pengetahuan yang telah dimiliki. Proses penyelesaian masalah tersebut berimplikasi pada terbentuknya keterampilan peserta didik dalam menyelesaikan masalah dan berpikir kritis, serta sekaligus membentuk pengetahuan baru. Langkah-langkah pembelajaran berbasis masalah adalah sebagai berikut:

1.         Mengorientasikan Peserta Didik terhadap Masalah
·         Pendidik menjelaskan tujuan pembelajaran dan sarana atau logistik yang dibutuhkan.
·         Pendidik memotivasi peserta didik untuk terlibat dalam aktivitas pemecahan masalah nyata yang dipilih atau ditentukan.
2.         Mengorganisasi Peserta Didik untuk Belajar
·         Pendidik membantu peserta didik mendefinisikan dan mengorganisasi tugas belajar yang berhubungan dengan masalah yang sudah diorientasikan pada tahap sebelumnya
3.         Membimbing Penyelidikan Individual Maupun Kelompok
·         Pendidik mendorong peserta didik untuk mengumpulkan informasi yang sesuai.
·         Kemudian melaksanakan eksperimen untuk mendapatkan kejelasan yang diperlukan untuk menyelesaikan masalah.
4.         Mengembangkan dan Menyajikan Hasil Karya
·         Pendidik membantu peserta didik untuk berbagi tugas.
·         Pendidik membantu merencanakan atau menyiapkan karya yang sesuai sebagai hasil pemecahan masalah dalam bentuk laporan, video, atau model.
5.         Menganalisis dan Mengevaluasi Proses Pemecahan Masalah

·         Pendidik membantu peserta didik untuk melakukan refleksi atau evaluasi terhadap proses pemecahan masalah yang dilakukan

TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: Langkah-Langkah Pembelajaran Berbasis Masalah
Ditulis oleh Unknown
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke https://ahmadrizani-spd.blogspot.com/2016/03/langkah-langkah-pembelajaran-berbasis.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.

0 komentar:

Post a Comment